28 JUN 2014
Iran Mengirimkan Drone ke Irak
- Views258
- Likes0
The New York Times melaporkan pada hari Rabu bahwa pemerintah Iran sedang membantu Irak dalam memerangi mujahidin ahlu sunnah dengan mengirimkan secara diam-diam pesawat Drone pengintai dan mengirim bantuan peralatan militer ke Irak.
The New York Times mengutip perkataan seorang pejabat AS di situsnya bahwa “armada kecil” yang terdiri dari Drone yang diberi nama Ababil telah dikerahkan ke lapangan terbang Al-Rashid di dekat Baghdad.
Iran juga memasang sebuah unit intelijen di lapangan udara yang fungsinya untuk mencegat komunikasi elektronik antara para mujahidin dan komandannya.
Drone Ababil hanya digunakan untuk pengintaian dan tidak bersenjata. Ia dirancang di Iran dan memiliki lebar sayap hampir 10-kaki (tiga meter).
Surat kabar itu juga mengatakan bahwa sekitar selusin petugas dari paramiliter Pasukan Quds Iran, juga telah dikirim ke Irak untuk menjadi penasehat para komandan Irak dan membantu memobilisasi milisi pro-pemerintah di selatan negara itu.
Iran juga mengirim dua pesawat terbang setiap harinya yang masing-masing terdiri 70 ton peralatan militer dan perlengkapan ke Baghdad.
The New York Times menambahkan bahwa Teheran telah mengumpulkan 10 divisi tentara dan Pasukan Quds di sepanjang perbatasan, siap untuk bertindak jika ibukota Irak atau kuil-kuil syiah terancam.
Ketika ditanya dalam pertemuan singkat mengenai hal itu, juru bicara Departemen AS, Marie Harf mengatakan bahwa dia tidak bisa mengkonfirmasi secara spesifik mengenai berita tersebut.”
“Kami percaya Iran sedang memainkan peran yang sama seperti yang kita inginkan di Irak”, kata Marie Harf.
PBB mengatakan ratusan ribu orang telah mengungsi bersama dengan setidaknya 1.075 orang tewas, dan 658 terluka di Irak dari tanggal 5 Juni sampai tanggal 22 Juni. (wb/muqawamah.com)
Tags Related
You may also like
No comments:
Post a Comment